Kamis, 02 Januari 2020

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 15 Maret 2011 (Bgn 2)


Buddha Sakyamuni memberitahukan pada kita, “Giat melatih sila samadhi prajna, memadamkan lobha dosa moha”.

Catatan :
sila=peraturan, samadhi=konsentrasi, prajna=kebijaksanaan
lobha=keserakahan, dosa=kebencian, moha=kedunguan

Dua kalimat yang cukup sederhana, apabila kita telah memahaminya, menerima, meyakini, mengamalkan sesuai ajaran, manfaat yang kita peroleh terlampau banyak.

Manfaat yang pertama adalah terhadap diri sendiri, sehat secara lahiriah maupun batiniah. Apa alasannya? Niat pikiranmu baik, tanpa ada niat buruk, sel-sel tubuhmu takkan terinfeksi virus penyakit, meskipun terinfeksi virus penyakit, namun dalam waktu singkat dia akan pulih kembali seperti sedia kala, jiwa ragamu jadi sehat.

Kawasan yang anda huni, pegunungan, sungai, daratan, serupa dengan yang dikatakan orang Tionghoa sebagai insan berberkah menempati lahan berberkah.

Jiwa ragamu sehat, hatimu suci, maitri karuna, bajik, anda merupakan insan yang berpahala. Kalangan Buddhis menyebutnya sebagai memiliki akar kebajikan, memiliki berkah kebajikan.

Kawasan yang didiami oleh insan yang memiliki akar kebajikan dan berkah kebajikan, maka tempat ini disebut tempat berberkah.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 15 Maret 2011

佛告訴我們,「勤修戒定慧,息滅貪瞋痴」。簡簡單單兩句,如果我們聽懂了,真相信了,依教奉行,我們得的好處就太多了。第一個,對自己來講,身心健康。為什麼?我念頭好,沒有惡念,沒有惡念你的細胞就不會染上病毒,縱然染上病毒,它很快就自然恢復正常,你身心健康。你所居住的這個地方,山河大地,那是中國人所講的,福人居福地。你身心健康,心地清淨、慈悲、善良,你是個有福報的人。佛家講有善根、有福德,善根、福德的人住在這個地方,這個地方就有福。

文摘恭錄 淨土大經解演義  (第三二五集)  2011/3/15  澳洲淨宗學院  檔名:02-039-0325


 

 
 
Kawasan yang didiami oleh insan yang memiliki akar kebajikan dan berkah kebajikan, maka tempat ini disebut tempat berberkah. Apa alasannya? Lingkungan berubah menuruti perubahan niat pikiran, lahan ini disebut sebagai lahan berberkah.

Jadi jika anda ingin mencari lahan berberkah, harus cari ke mana? Yakni kawasan yang didiami oleh insan berberkah, yang memiliki kebijaksanaan, inilah lahan berberkah, kawasan ini akan sedikit bencananya.

Hal ini tercantum di dalam ajaran sutra, tetapi kapankah manusia akan meyakininya? Insan zaman dulu percaya, tetapi orang masa kini malah menuduh insan zaman dulu percaya takhayul. Orang zaman now tidak takhayul, tapi bencana menyerang bertubi-tubi.

Apa benar insan zaman dulu takhayul? Tidak, oleh karena insan zaman dulu masih memahami kebenaran yang dibabarkan oleh Buddha Sakyamuni. Praktisi zaman dulu mengamalkan dan melatih diri sesuai dengan ajaran yang tertera di dalam sutra, sehingga yang berhasil mencapai tingkatan kesucian, yang terbuka kebijaksanaannya, jumlahnya banyak sekali!

Hal ini membuktikan bahwa setiap kata dan kalimat yang dibabarkan oleh Buddha di dalam sutra adalah nyata dan tepat adanya, makanya praktisi zaman dulu meyakininya.

Masyarakat yang melihat sosok yang memiliki kebijaksanaan, yang memiliki pahala meyakini Ajaran Buddha, sehingga mereka pun ikut membangkitkan keyakinan.

Sedangkan kita hari ini lebih percaya pada ilmu dan teknologi, sementara itu banyak fakta yang sampai sekarang masih belum sanggup dijelaskan oleh ilmu dan teknologi, ini bukanlah kebijaksanaan yang sempurna, cuma pengetahuan semata.

Sampai pada suatu saat nanti ketika perkembangan ilmu dan teknologi jadi sempurna, maka apa yang mereka temukan akan sama secara keseluruhan dengan yang tertera di dalam sutra Buddha.
  
Kutipan Ceramah Master Chin Kung 15 Maret 2011


佛家講有善根、有福德,善根、福德的人住在這個地方,這個地方就有福。為什麼?境隨心轉,這個地方就是福地。所以你找福地到哪裡去找?那個地方有福的人,有智慧、有福的人住在那個地方,那個地就是福地,那個地就少災少難。經典裡面這些教訓,什麼時候人才能相信?古人相信,現在罵古人說他迷信,現在人不迷信,不迷信災難就現前,迷信的人沒有災難。古人真的迷信嗎?不會,古人懂得佛講的道理。古人依照佛法修行,證果的人、開智慧的人有多少!他證明了什麼?證明佛在經典講的句句話是真的,是正確的,所以他相信。一般平民看到這些有智慧、有福報的人相信,當然他也相信了。我們今天相信科學,科學還有許許多多沒有發現的,並不是圓滿的智慧,它是知識。科學達到究竟圓滿了,會跟佛經上講的完全一致,完全相同。

文摘恭錄 淨土大經解演義  (第三二五集)  2011/3/15  澳洲淨宗學院  檔名:02-039-0325