Di
mana sisi menakjubkan dari Aliran Sukhavati? Yakni pada sepatah Namo Amituofo. Sebelumnya
telah kita bahas berulang kali bahwa sepatah Amituofo ini bila dijabarkan
adalah 48 tekad, 48 tekad bila dijabarkan adalah “Sutra Usia Tanpa Batas”, “Sutra
Usia Tanpa Batas” bila dijabarkan adalah “Avatamsaka Sutra”.
“Avatamsaka
Sutra” bila dijabarkan adalah pintu Dharma tak terhingga yang dibabarkan oleh semua
Buddha di sepuluh penjuru dari tiga masa, bila diekstraksi akan menjadi sepatah
Amituofo.
Dengan
hanya melafal sepatah Amituofo, anda telah melatih pintu Dharma yang tak
terhingga yang dibabarkan oleh semua Buddha di sepuluh penjuru dari tiga masa, satupun
tidak ketinggalan, hebat bukan? Tapi siapa yang percaya?
Orang
yang percaya merupakan insan penuh berkah, orang yang percaya akan melafal
Amituofo berkesinambungan tak terputus.
Selain
sepatah Amituofo, saya masih mengajari orang menambah membaca “Sutra Usia Tanpa
Batas”, oleh karena anda masih belum meyakini sepenuhnya. Kalau sudah yakin
seratus persen, maka tidak perlu baca sutra lagi.
Jika
belum yakin sepenuhnya, maka mengajarimu supaya membaca sutra. Membaca sutra
membantumu membangkitkan keyakinan benar, membantumu membulatkan tekad terlahir
ke Alam Sukhavati, mengetahui bahwa Alam Sukhavati sangat bagus, merupakan
lingkungan buat melatih diri yang terunggul di alam semesta.
Kutipan Ceramah
Master Chin Kung 25 Februari 2011
淨宗的妙在哪裡?就是妙在這一句南無阿彌陀佛。這個佛號,我們前面講了多少次,講得多詳細。這一句佛號展開來是四十八願,四十八願展開來是《無量壽經》,《無量壽經》展開來是《大方廣佛華嚴經》,《大方廣佛華嚴經》展開就是十方三世一切諸佛所說無盡的法門,把它濃縮成一句佛號。你只要念這句佛號,你就把十方三世一切諸佛所說的無量無邊無數無盡的法門,你全都修了,你一個都不漏,這還得了嗎?不得了!誰相信?沒人相信。
相信的人有福了,相信的人就一句佛號念到底。我教人還加一部經,為什麼加一部經?因為你相信的程度不夠。百分之百的相信,《無量壽經》就不要了。相信的程度不夠,教你念經,念經幫助你正信,幫助你堅定求生的願望,你知道極樂世界太好了,那個地方什麼災難都沒有,遍法界虛空界最好的修學環境。
文摘恭錄 — 淨土大經解演義 (第三0三集) 2011/2/25 澳洲淨宗學院 檔名:02-039-0303
“Menuntun
para makhluk untuk berdiam di jalan yang benar”. Andaikata hari ini seluruh
penghuni Planet Bumi dapat memusatkan perhatian pada “Sutra Usia Tanpa Batas”,
setiap orang juga dapat memusatkan perhatian dalam pelafalan Amituofo, maka
segala bencana takkan ada. Tak peduli penyakit apapun yang diderita, meskipun
penyakit kritis sekalipun, namun dengan sendirinya kesehatan tubuh dapat pulih
seperti sedia kala.
Hal ini
disampaikan oleh Buddha Sakyamuni di dalam Yijiao Jing (Sutra yang berisi
esensi ajaran Buddha Sakyamuni sebelum memasuki Parinirvana) yakni “Menfokuskan
pikiran pada satu titik, tidak ada hal yang tidak dapat diselesaikan”.
Kita
harus belajar berkonsentrasi atau memusatkan perhatian, selama ini pikiran kita
selalu bercabang-cabang, kalut, kacau, sejak pagi hingga malam berpikir
sembarangan.
Jadi
pikiran kita mesti difokuskan pada satu objek yakni lafalan Amituofo. Apa yang
saya pikirkan, setiap butir niat pikiran yang muncul adalah Amituofo, selain
Amituofo, apapun tidak ada, inilah yang dimaksud dengan menfokuskan pikiran
pada satu titik.
Kutipan Ceramah
Master Chin Kung 25 Februari 2011
「引導眾生安住正道」。如果今天我們這個地球上的人,個個都安住《無量壽經》,個個都安住阿彌陀佛,什麼災難都沒有了。你身體無論是什麼毛病,得癌症,得不治之病,自然身體就好了,恢復正常。這個是佛在《遺教經》上說的,「制心一處,無事不辦」。我們前面讀過的,意思跟《遺教經》上完全相同,「止心一處」,我們要能止,這個三百五十一頁倒數第二行,「止心一處」。我們的心現在是散亂心,一天到晚胡思亂想。止心一處是什麼?我止在阿彌陀佛,我想、起心動念全是阿彌陀佛,除阿彌陀佛之外,什麼也沒有,這叫止心一處。
文摘恭錄 — 淨土大經解演義 (第三0三集) 2011/2/25 澳洲淨宗學院 檔名:02-039-0303
“Amitabha
Sutra” jadi sempurna dengan adanya Penjelasan Sutra yang ditulis oleh Master
Lian Chi dan Master Ou Yi. Kedua orang Guru Sesepuh Aliran Sukhavati ini telah mengungkapkan
keluar esensi dari “Amitabha Sutra”. Tempo dulu kita sudah pernah membahasnya
sebanyak beberapa kali.
Makanya
Jalan ini adalah Jalan sejati tertinggi tiada taranya, kini kita telah berhasil
menggenggamnya, tapi masih juga tidak mengenalinya, tidak tahu menghargainya,
sungguh patut disayangkan!
Jalan
sejati tertinggi tiada taranya sudah berada dalam genggaman, tapi masih saja melirik
kanan lirik kiri, mencari-cari adakah metode yang lebih sakti lagi, apa tidak
celaka?
Ini
namanya keyakinan hati kita tidak teguh, mengapa demikian? Tidak mengenali dan
tidak tahu menghargai, mengira ada jalan lainnya yang lebih bagus, atau jalan
lainnya digunakan untuk membantu metode utama.
Untuk
hal ini, Master Lian Chi mengatakan bahwa praktisi Aliran Sukhavati dalam
melatih diri, metode utamanya adalah melafal Amituofo, lantas bagaimana dengan
metode tambahannya? Juga tetap melafal Amituofo.
Jadi
baik metode utama maupun metode tambahan, tetap saja melafal sepatah Amituofo.
Jangan lagi mencari-cari kerepotan lainnya lagi!
Kutipan Ceramah
Master Chin Kung 25 Februari 2011
Penjelasan
Amitabha Sutra karya Master Ou Yi :
《阿彌陀經》,尤其得到蓮池大師的《疏鈔》,蕅益大師的《要解》,圓滿了。蓮池、蕅益確確實實把《彌陀經》的精髓講出來了。這過去我們都學過,不止學一遍。所以這個道是無上真正之道,我們今天得到在手上,不認識,不識貨,可惜!無上真正之道在手裡,還去求旁門左道,糟不糟糕?這是什麼?說明我們信心不夠。為什麼信心不夠?不識貨,還以為有別的道比這個更好的,別的道可以幫助這個的。這樁事情,蓮池大師講得好,蓮池大師講的淨宗正助雙修,念阿彌陀佛是正修,用什麼來做助修?還是用念阿彌陀佛做助修,蓮池大師說的。正助全是阿彌陀佛,別再去尋找其他的,說得好!說得太好了。
文摘恭錄 — 淨土大經解演義 (第三0三集) 2011/2/25 澳洲淨宗學院 檔名:02-039-0303
Eksperimen
air yang dilakukan Dr.Masaru Emoto membuktikan apa? Mineral dapat menerima pancaran
gelombang pikiran kita, apa yang kita pikirkan, ucapkan dan perbuat, apabila
pikiran kita bajik, perbuatan kita bajik, kristal air akan berubah menjadi sangat
indah.
Hal
ini seperti yang dikatakan di dalam “Sutra Usia Tanpa Batas” Bab 8 sebagai “Bhiksu Dharmakara karena telah
menyempurnakan akar kebajikan yang telah disebutkan sebelumnya, buah akibat
yang diterimanya, yakni di manapun Dia terlahir senantiasa memiliki pusaka
berkah dan kebijaksanaan yang tak terhingga, dengan sendirinya berkembang dan
muncul. Sehingga setiap kelahirannya penuh kemuliaan, berbudi luhur, harta
benda yang berkecukupan”.
Pikiran dan tindakan kita tidak bajik, batu permata
pun berubah jadi butiran pasir dan bebatuan, padahal mulanya adalah batu
permata, logam mulia, tetapi sekarang malah berubah kadarnya. Kenapa bisa
berubah? Oleh karena niat pikiran kita berubah, makanya benda materi pun ikut
berubah.
Serupa dengan yang dikatakan di dalam sutra Buddha
bahwa kondisi berubah menuruti perubahan niat pikiran, benda materi dan lingkungan,
Planet Bumi, Tata Surya, Galaksi Bima Sakti, juga berubah menuruti perubahan
niat pikiran kita.
Niat pikiran kita bajik, maka kondisi akan ikut
menjadi baik, tidak ada satupun yang tidak baik. Sampai kebajikan itu mencapai
batas maksimal, maka alam saha pun bisa berubah menjadi Alam Sukhavati.
Sebaliknya kalau niat pikiran buruk itu sudah
mencapai batas maksimal, maka Bumi pun meledak dan hancur lebur. Tempo dulu
manusia menganggap teori begini adalah takhayul belaka, namun sekarang ilmuwan
telah berhasil membuktikannya.
Kita tidak boleh meremehkan sebersit niat pikiran
yang timbul ini, hendaknya menjauhi kejahatan dan memupuk kebajikan, menimbun
jasa kebajikan berkesinambungan.
Kutipan Ceramah
Master Chin Kung 25 Februari 2011
日本江本勝博士做的水實驗,證明什麼?礦物它受我們人類思想言行的感應,我們的心善行善,礦物就變得很善,就像此地講的,「所生之處無量寶藏自然發應」。我們的心行不善,這些無量寶藏都化成泥沙石塊,變質了,本來是寶石、是金銀,現在變質了。怎麼變的?我們念頭在變,它跟著變。這是佛經上講的,境隨心轉,物質環境,地球、太陽系、銀河系,都跟著我們念頭在變。我們的念頭善,它就善,沒有一樣不善。善到極處,這個世界就變成極樂世界;不善到極處,這個世界就會毀滅,這個星球會爆炸掉。以前認為這是宗教裡所說的,迷信。現在科學家肯定了,是真的不是假的。我們不可以掉以輕心,不能不斷惡修善,不可以不積功累德,要以種種善根去感。
文摘恭錄 — 淨土大經解演義 (第三0三集) 2011/2/25 澳洲淨宗學院 檔名:02-039-0303