Minggu, 17 November 2019

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 1 Maret 2011 (Bgn 5)


Setelah menerima Visudhi Trisarana, sang guru akan membimbingmu melatih diri, hal pertama yang akan disampaikannya adalah prinsip utama melatih diri, yaitu pencerahan, kebenaran dan kesucian.

Judul lengkap dari “Sutra Usia Tanpa Batas” adalah “Buddha membabarkan Mahayana Sutra Usia Tanpa Batas nan berwibawa, suci, setara dan tercerahkan”, tercerahkan adalah Buddha Ratna, setara adalah Dharma Ratna, suci adalah Sangha Ratna, judul sutra ini telah sempurna akan Tri Ratna (tiga mustika).

Suci adalah sila, setara adalah samadhi, tercerahkan adalah prajna, jadi sutra ini juga telah sempurna akan sila, samadhi dan prajna. Bagaimana menurutmu, bukankah Sutra Usia Tanpa Batas begitu unggul?

Makanya setelah anda mengambil Visudhi Trisarana, anda telah memiliki arah dan tujuan. Sepanjang hayatmu anda mesti menaatinya, di mana saja dan kapan saja, tak peduli pintu Dharma manapun yang anda latih, harus terjalin dengan suci, setara dan tercerahkan.

Apabila metode yang anda pelajari ternyata bertentangan dengan prinsip suci, setara dan tercerahkan, berarti jalanmu telah menyimpang, anda bukan lagi belajar Ajaran Buddha, anda telah menganut sekte sesat.

Dengan menggunakan prinsip ini sebagai patokannya, selama anda tidak terpisahkan dari prinsip suci, setara dan tercerahkan, maka anda tetap melangkah di atas Jalan KeBuddhaan, bila anda memisahkan diri dari prinsip suci, setara dan tercerahkan, maka anda bukan lagi melangkah di atas Jalan KeBuddhaan.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 1 Maret 2011


受持三皈就是拜老師,拜老師,老師教你修行,首先把修行總綱領、總原則傳授給你,這個總原則、總綱領就是覺正淨。我們這個經題,你看「清淨平等覺」,覺是佛寶,平等是法寶,清淨是僧寶,這個經題上具足三寶;清淨是戒學,平等是定學,覺是慧學,具足三慧。你說這個經還得了嗎?這個傳授就是告訴你,你一生有了方向、有了目標。你這一生盡形壽要依靠,一切時、一切處,無論修什麼法門,決定跟覺正淨相應。如果跟覺正淨不相應,那你就錯了,你不是學佛,你是學外道去了。用這個做標準,現在說用這個做標誌,你不離開它,那就在佛道上,離開它,就不是佛道。

文摘恭錄 淨土大經解演義  (第三0九集)  2011/3/1  澳洲淨宗學院  檔名:02-039-0309




 

Praktisi yang menaati Trisarana akan dilindungi oleh 36 Dewa Pelindung Dharma, jumlah ini melampaui para Dewa Pelindung praktisi yang menaati Lima Sila yang dilindungi oleh 25 Dewa Pelindung.

Tetapi anda mesti mengamalkan Trisarana secara benar, bukan pura-pura. Apabila setelah anda mengambil Visudhi Trisarana tapi masih percaya takhayul, kian hari kian parah, maka anda sudah keliru.

Takkan ada Dewa Pelindung yang akan melindungi dirimu, mungkin Mara, siluman dan setan jahat lainnya akan senang datang mendukung dirimu, maka masalahmu pun jadi besar.

Oleh karena itu istilah putra berbudi dan putri berbudi yang sering tercantum di dalam bait sutra adalah merujuk pada praktisi yang telah mengamalkan Trisarana, Lima Sila dan Sepuluh Kebajikan, apabila kita sanggup melaksanakannya, maka kita juga dapat disebut sebagai putra berbudi dan putri berbudi.

Sebaliknya apabila kita tidak sanggup melakukannya, maka kita bukanlah termasuk putra berbudi dan putri berbudi.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 1 Maret 2011

Lima Sila dan Sepuluh Kebajikan :


真正受三皈,有三十六位護法神保護你,三十六位,比五戒多。三皈你是真的受了才行,假的不行,受了,天天還搞迷邪染,愈迷愈深,愈學愈嚴重,那你就完全錯了。沒有護法神保護你,可能是些邪魔外道來保護你,那你的麻煩可就大了。所以,善男子、善女人決定是三皈五戒十善他都落實了,他都能做到,這是佛經上的善男子、善女人。我們做到了,這兩句話有我們在其中,我們有分;我們要沒做到,這兩句話不是說我們,我們不在其中。

文摘恭錄 淨土大經解演義  (第三0九集)  2011/3/1  澳洲淨宗學院  檔名:02-039-0309

 


 

Menuruti ajaran Buddha dan Bodhisattva, menfokuskan diri pada satu objek adalah samadhi (konsentrasi) benar. Dari 84 ribu pintu Dharma, metode mana pun juga boleh, tetapi tidak boleh mencampuradukkan-nya.

Praktisi sekalian hendaknya tahu bahwa Buddha Sakyamuni membabarkan 84 ribu pintu Dharma, tujuannya adalah untuk menyelamatkan manusia yang memiliki akar kebijaksanaan yang berbeda-beda, bukan menyuruhmu belajar semuanya, janganlah menafsirkannya secara keliru.

Praktisi sekalian hendaknya tahu, di dalam sutra selalu mengumpamakan Sang Buddha sebagai Raja Tabib Agung, para makhluk adalah pasien yang sedang menderita penyakit batin yang berbeda-beda.

Raja Tabib Agung ini merupakan tabib yang baik, anda mendekatkan diri padaNya, Dia memiliki resep ampuh untuk menyembuhkan penyakit batinmu, asalkan anda minum obat sesuai dengan resep yang dibukaNya, obatnya tepat sasaran maka penyakit pun sembuh total.

Walaupun toko obat yang dibuka oleh Raja Tabib memiliki beraneka jenis obat, namun bukanlah berarti anda harus minum semua jenis obat tersebut, kalau anda menelan seluruh jenis pil tersebut, bukan saja penyakit tidak sembuh, tetapi tamatlah riwayatmu.

Maka itu begitu banyak sutra yang dibabarkan Sang Buddha, bukan berarti anda boleh belajar sesuka hati, pintu Dharma mana yang anda pilih, sutra merupakan resep obat, yang mana yang paling cocok buat dirimu.

Ketika Sang Buddha masih hidup di dunia ini, bukanlah jadi masalah, oleh karena Buddha dapat membimbing dirimu, sekarang Buddha tidak berada di dunia ini lagi, tidak ada orang yang membimbingmu.

Para praktisi non awam masa kini, mereka hanya dapat memberimu bahan rujukan, bagaimana akar kebijaksanaan-mu, cocoknya belajar upaya kausalya yang mana, memberi rujukan padamu.

Tetapi apabila praktisi non awam salah menunjuk jalan padamu, maka bukan saja anda tidak bisa meraih kemajuan batin, bahkan telah menghabiskan waktu dan tenaga dengan sia-sia, sampai akhirnya tidak ada hasil apapun, sungguh patut disayangkan.

Lantas siapakah yang dapat mengetahui dengan jelas akar kebijaksanaan yang kita miliki? Andaikata kita sendiri tidak tahu memilih mana metode yang cocok buat diri sendiri, juga tidak bersua dengan Kalyanamitra Sejati, maka hal ini sulit adanya.

Tetapi Sang Buddha sangat ber-Maitri Karuna, menunjukkan arah yang jelas kepada para insani, seperti yang tercantum di dalam “Mahavaipulya mahasamghata Sutra” sebagai berikut : “Pada periode Dharma Sejati, metode sila yang berhasil; pada periode Dharma Mirip, metode Dhyana yang berhasil; pada periode Akhir Dharma, metode Tanah Suci yang berhasil”.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 1 Maret 2011

Catatan :
Periode berlangsungnya Dharma Buddha Sakyamuni 12 ribu tahun, terdiri dari :
Periode Dharma Sejati 1000 tahun
Periode Dharma Mirip 1000 tahun
Periode Akhir Dharma 10.000 tahun


依照佛菩薩的教誨,制心一處就是正定。八萬四千法門,門門都行,可不能搞亂了。諸位要知道,佛說八萬四千法門,是度八萬四千種不同根性的人,不是叫你全學的,你要是全學,你錯了。學佛同修都知道,經上常常比喻佛是大醫王,把眾生都比喻成病人,得各種不一樣的病。這個大醫王是好大夫,你親近他,他有方法治你的病,他給你處方,你照他的處方去服藥,藥到病除。而絕對不是說,這個醫王開了藥鋪,藥鋪所有的藥你全部都拿去吃,不但治不好你的病,你一命就嗚呼了,你就錯了。所以,這麼多經典不是隨便學的,你學哪一門,經典是藥,是藥方,是藥,哪一個對你合適。佛陀在世沒有問題,佛會教你,佛不在世,沒人教了。後代這些出家人,如果自己沒有好好的學,學好了也不過是個護士的資格而已。他可以提供一些給你做參考,你是什麼樣的根性,學哪一種比較方便,給你做參考。如果要是指錯了,你不但學不成功,浪費了時間、浪費了精力,到最後不能成就,那就很可惜。

誰知道我們的根性?如果我們自己沒有能力選擇,也沒有遇到真善知識,這就難了。但是佛非常慈悲,對後人指出一個大的方向,那就是《大集經》上所說的,「正法時期,戒律成就;像法時期,禪定成就;末法時期,淨土成就」。

文摘恭錄 淨土大經解演義  (第三0九集)  2011/3/1  澳洲淨宗學院  檔名:02-039-0309