Senin, 28 Oktober 2019

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 22 Februari 2011 (Bgn 2)


Hari ini pendidikan kesusilaan telah terabaikan selama kurang lebih dua abad lamanya. Anak-anak zaman sekarang sejak duduk di bangku Taman Kanak-kanak hingga Pasca Sarjana, apa yang dipelajari mereka? Bagaimana bersaing memperebutkan ketenaran dan keuntungan, inilah yang diajari.

Saya pernah dengar cerita nyata dari seorang praktisi, anak sahabatnya masih duduk di kelas 3 SD, bernama A. Teman sekelas A yang berprestasi tinggi suatu hari meninggal dunia dalam sebuah kecelakaan lalu lintas.

Si A pulang rumah dengan riang gembira, lalu memberitahu kabar tewasnya teman sekelasnya kepada Papa Mama-nya, untunglah temannya cepat mati, sekarang di kelasnya, tidak ada orang lagi yang bersaing dengannya. Papa Mama-nya jadi berkeringat dingin mendengar ucapan sadis buah hatinya.

Bagaimana dunia ini tidak celaka? Mentalitas begini bukanlah sifat sejatinya, “Pada mulanya sifat dasar manusia adalah bajik”, tabiat jahat adalah dipelajarinya di kemudian hari (di sekolah).

Mentalitas begini akan menciptakan masyarakat yang kacau dan bencana di permukaan Bumi. Maka itu akar permasalahan hari ini terletak di mana? Yakni arah pendidikan yang salah!

Bukanlah tidak ada pendidikan, gedung sekolah berdiri menjamur di mana-mana, tapi arahnya sudah keliru.

Pendidikan zaman dulu mengajarkan kepada anak-anak untuk mengutamakan kepentingan umum, memikirkan kepentingan orang lain, lain halnya dengan pendidikan zaman sekarang, setiap butir niat pikiran yang timbul adalah demi kepentingan dan keuntungan pribadi.

Pendidikan tempo dulu adalah mengajarkan anak-anak untuk senantiasa  memikirkan manfaat bagi orang lain, memberikan kontribusi nyata bagi khalayak ramai, mewujudkan masyarakat yang stabil dan harmonis.

Jika setiap orang mengutamakan keuntungan pribadi, maka pasti terjadi perseteruan, perseteruan akan berkembang menjadi peperangan, peperangan akan menghancurkan permukaan Bumi, ini merupakan bencana akibat ulah manusia.

Maka itu hendaknya mengembangkan kebijaksanaan, kita mesti menggunakan kembali cara yang ditempuh insan zaman dulu, jika bersikukuh menggunakan cara modern untuk mempelajari Ajaran Buddha, hal ini sudah keliru, Buddha Dharma akan berubah menjadi ilmu pengetahuan semata.

Ilmu pengetahuan tidak dapat mengatasi permasalahan, para ilmuwan hanya memiliki pengetahuan dan bukan kebijaksanaan. Tujuan dari belajar Buddha Dharma adalah mengembangkan kebijaksanaan dan bukan untuk menambah pengetahuan semata.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 22 Februari 2011


今天教育沒有了,前面跟諸位說,我們的傳統教育丟掉兩百年了。現在學校教育,從幼稚園到研究所,教什麼?教如何爭得名聞利養,它是這種教育,幼稚園就教競爭。我還聽一個同學告訴我,真事情,不是假事情。好像是他朋友的一個小孩,念小學,二、三年級,同班一個同學,成績很好的,車禍死了。他回家去的時候告訴他爸爸媽媽,這個同學死得好!他們家人都嚇一跳,為什麼?「我少了一個競爭的對手」。這小朋友好像成績大概比他好一點,競爭。這種心態還得了嗎?這個心態不是他的天性,「人之初,性本善」,這個不善後天學來的。這種心態會造成社會的動亂,會造成地球上的災害。所以今天,整個問題根在哪裡?根在教育錯了方向!不是沒有教育,學校那麼多,方向搞錯了。古人教育是念念為別人想,現在教育念念為自利想,從前是念念為利他想。利他,社會安定和諧,念念是自利,決定是有鬥爭,鬥爭、戰爭是決定免不了,天災人禍跟著來了。所以,我們要求智慧,你不依照這個老辦法不行,用現在科學方法來學佛,錯了,佛法就變成科學了。科學解決不了問題,科學所得到的是知識,不是智慧,佛法是智慧,不是知識。

文摘恭錄 淨土大經解演義  (第二九七集)  2011/2/22  澳洲淨宗學院  檔名:02-039-0297


 

 
 
Bodhisattva Mahasthamaprapta memberitahukan pada kita untuk “Mengendalikan enam landasan indria, dengan pikiran suci melafal Amituofo berkesinambungan”, yakni memusatkan pikiran pada lafalan Amituofo.

Segala bentuk pikiran lainnya mesti dihentikan atau disingkirkan, dalam hati hanya ada sepatah Namo Amituofo, inilah yang disebut dengan menfokuskan pikiran pada satu titik atau satu objek.

Buddha Sakyamuni membabarkan, “Menfokuskan pikiran pada satu objek, tidak ada hal yang tidak dapat diatasi”, kita menfokuskan pikiran pada pelafalan Amituofo, tekad terlahir ke Alam Sukhavati pasti terwujud.

Kalau tidak terwujud, ini dikarenakan anda tidak menfokuskan pikiran pada pelafalan Amituofo, bentuk-bentuk pikiranmu terlampau banyak, kalut dan kacau, kekacauan adalah enam alam tumimbal lahir, enam alam tumimbal lahir adalah tempat yang kacau.

Hati suci, pikiran jernih, menjalani kehidupan yang sederhana barulah pikiran jadi mudah terfokus, barulah dapat mencapai pencerahan. Apabila anda tidak bersedia menggunakan metode sila, samadhi (konsentrasi) dan prajna (kebijaksanaan), maka mustahil dapat menguasai Buddha Dharma!

Maka itu kita mesti mengingat bahwa “Sila adalah landasan KeBodhian tertinggi tiada taranya”, apabila kita tidak menjalani disiplin sila, maka sia-sia saja anda belajarnya, anda telah keliru secara keseluruhan.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 22 Februari 2011

我們念佛人就是修止,大勢至菩薩告訴我們,「都攝六根,淨念相繼」,就是止心在阿彌陀佛,在這句佛號上。所有一切思慮、雜念統統把它止住,也就是全都放下,心裡只有一句南無阿彌陀佛,這叫止心一處。這是禪定的異名,你把心定在一個地方。佛說得好,「制心一處,無事不辦」,我們把心定在阿彌陀佛,我們求生西方極樂世界就決定成功。不成功的,是你沒有把心止在這一處,你的心裡面,東西太多太雜太亂了,雜亂就是六道輪迴,六道是個雜亂的場所。心清淨、生活簡單,意念才能夠集中,才能夠開悟。你不用戒定慧這條路子,佛法走不通!所以我們要記住,佛在戒經上講,「戒為無上菩提本」,如果我們不在這上面用功夫,你的一生白學了,你完全錯了。

文摘恭錄 淨土大經解演義  (第二九七集)  2011/2/22  澳洲淨宗學院  檔名:02-039-0297

 


 
Jurus rahasia dalam melatih diri adalah menfokuskan pikiran pada satu titik atau satu objek. Bila anda telah menyadarinya, maka lepaskanlah segala kemelekatan, lihatlah ketika anda mengikuti kebaktian umum, ketua kebaktian selalu berpesan, “Lepaskanlah segala kemelekatan, fokuskan pikiran melafal Amituofo”.

Bagaimana cara melafal Amituofo? Yakni dengan pikiran suci melafal Amituofo berkesinambungan. Pikiran suci adalah tidak ragu, tidak timbul niat pikiran. Berkesinambungan artinya tidak terputus.

Mengenai irama pelafalan itu, tak peduli cepat atau lambat, tinggi atau rendah, tidaklah penting, boleh menuruti kesukaan masing-masing, yang penting merasa nyaman, sehingga melafal Amituofo jadi kebiasaan yang menyenangkan, bebas dan tanpa beban, juga tidak lelah, oleh karena hati yang bersukacita. Ini merupakan cara yang bagus.

Jadi tidak perlu meniru orang lain, setiap insan memiliki akar kebijaksanaan yang tidak sama. Prinsipnya adalah meneladani cara pelafalan Bodhisattva Mahasthamaprapta yakni “Mengendalikan enam landasan indria, dengan pikiran suci melafal Amituofo berkesinambungan”.

Mengendalikan enam landasan indria adalah melepaskan segala kemelekatan; apa yang tidak patut dilihat, yah singkirkanlah, apa yang tidak patut didengar, yah lepaskanlah, apa yang tidak patut diucapkan, yah singkirkanlah, beginilah cara mengendalikan enam landasan indria. Setelah melepaskan segala kemelekatan, barulah pikiran suci jadi efektif.

Dengan pikiran suci melafal Amituofo berkesinambungan, pikiran suci adalah tidak ragu, tidak bercabang-cabang, sepatah demi sepatah Amituofo dilafal secara sambung menyambung.

Lafalan demi lafalan terjalin dengan Buddha Amitabha, bagaimana tidak merasa bersukacita!

Dengan menggunakan metode begini melafal Amituofo, 3-4 tahun kemudian sudah bisa mencapai Samadhi Pelafalan Amituofo, kapan saja ingin terlahir ke Alam Sukhavati juga bisa terwujud, betapa bebasnya.

Apabila masih berjodoh dengan dunia ini, masih ada orang yang mau mendengar ceramahmu, maka anda boleh tinggal beberapa tahun lagi di dunia ini, takkan menghalangi dirimu, kapan saja ingin terlahir ke Alam Sukhavati juga bisa, anda telah memperoleh pembebasan agung.

Di dunia ini, anda tidak memiliki kekhawatiran lagi, berdiam di dunia ini cuma untuk satu tujuan yakni membantu para makhluk yang belum meyakini Ajaran Sukhavati, supaya dapat membangkitkan keyakinan pada Ajaran Sukhavati.

Bagi mereka yang telah meyakini Ajaran Sukhavati, membantu mereka supaya dapat memahami, yang telah memahami dibantu supaya dapat melatih diri, yang telah melatih diri dibantu supaya dapat terlahir ke Alam Sukhavati.

Hal inilah yang dilakukan di dunia ini, selain satu tujuan ini, takkan ada hal lainnya lagi.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 22 Februari 2011


修行的祕訣在此地告訴你了,就是止心一處,這是祕訣。你要真正聽懂,放下萬緣,你看念佛堂堂主,一天到晚一句口頭禪掛在嘴皮上,「放下萬緣,一心稱念」,這是堂主的一句話。放下萬緣是止,提起正念是觀,觀就是念佛。這句佛號要怎麼念?淨念相繼,淨是清淨,要用清淨心,不懷疑、不夾雜叫清淨心;相繼是不間斷,一句一句念下去。快慢、高低、緩急不重要,你自己喜歡怎麼念念得舒服你就怎麼念,是以自己念得很快樂、念得很自在,念得又不累,歡歡喜喜,那就是好方法。這些不必學別人,每個人根性不相同。原則要學菩薩的,菩薩教給我們「都攝六根,淨念相繼」,都攝六根就是一切放下;不需要看的東西別看,不需要聽的別聽,不需要說的就別說,這叫都攝六根。統統放下,淨念就產生,這才管用。清淨心念佛,不懷疑、不夾雜,一句一句的念下去。一聲佛號一聲心,一念相應一念佛,念念相應念念佛,這怎麼不歡喜!時間久了,大概如果這個念法,三、四年念佛三昧就得到。得到念佛三昧不是很深的,不是一心不亂,一心不亂還沒到。很淺的,不是很深,很淺的一心不亂,往生極樂世界自在了,想什麼時候往生什麼時候就能往生,你看你多自在。跟這個世間有緣,眾生聽你的,喜歡聽你的教誨,你就多住幾年,決定不礙事,想什麼時候走就什麼時候走,你得大自在了。你在這個世界上無牽無掛、無憂無慮,住在這個世間只為一樁事情,幫助有緣人信解行證。看這個有緣人的善根福德因緣,不信的幫助他信,已經信的幫助他了解,已經了解的幫助他修行,真正修行的人幫助他往生,他幹這樁事情,除這個沒事。

文摘恭錄 淨土大經解演義  (第二九七集)  2011/2/22  澳洲淨宗學院  檔名:02-039-0297