“Melafal Amituofo mewujudkan berkah dan
kebijaksanaan yang tak terhingga”, maka itu mengapa tidak melafal Amituofo saja!
Setelah kita memahami hal ini dengan jelas, anda akan tahu bahwa sepanjang hari
sejak pagi hingga malam, hal apa yang paling penting, melafal Amituofo
merupakan hal yang paling penting.
Melafal Amituofo menyempurnakan pahala dan
kebijaksanaan kita, pahala dan kebijaksanaan adalah tak terhingga. Untuk
menimbun berkah besar dan mengembangkan kebijaksanaan besar, tak lain adalah
dengan cara melafal Amituofo.
Sekarang dia tidak percaya, padahal Buddha
Sakyamuni sudah banyak membabarkannya di dalam sutra, menguraikannya dengan
jelas dan dimengerti, namun kekotoran batin dan tabiat para makhluk terlampau
berat, meskipun sudah mendengarnya, anda tidak boleh bilang dia tidak paham, tetapi
anda juga tidak boleh bilang dia paham; jika benar-benar sudah paham maka dia
akan mengamalkannya dengan serius.
Kami memberi ceramah sudah 53 tahun lamanya,
sebelum meninggalkan keduniawian, saya sudah belajar Ajaran Buddha. Makanya setelah
menjadi Bhiksu, kegiatan saya adalah memberi ceramah, tidak menyelenggarakan
upacara-upacara ritual.
Guru-ku mengajariku sebuah prinsip yang
sangat bermanfaat bagi diriku. Buddha Sakyamuni membabarkan bahwa “Segala
sesuatu tercipta dari hati dan pikiran”, kita harus selalu melakukan
introspeksi diri, apa yang saya pikirkan setiap hari?
Apa yang dipikirkan maka muncullah fenomena
seperti yang dipikirkan, lingkungan berubah menuruti perubahan hati, rupa
berubah menuruti perubahan hati, apabila tiap hari anda memikirkan Buddha
Amitabha, bagaimana rupamu tidak jadi bagus! Bagaimana kesehatanmu tidak jadi
baik!
Kutipan Ceramah
Master Chin Kung 6 Maret 2011
「念阿彌陀一佛,成無終福智」,無終是沒有止境的,我們通常講無量無邊無數無盡,說不盡的大福大智,那為什麼不念阿彌陀!我們真的把這個事情搞清楚、搞明白了,你就會知道這一天到晚什麼事情最重要,念佛最重要。念佛成就我們福報、成就我們智慧,智慧跟福報都是無止境的,真正修大福、修大智無過於念佛。他現在不相信,佛在經上講得太多,講得明白、講得透徹,眾生確實煩惱習氣太重,他聽了,你不能說他聽不懂,可是你也不能說他真聽懂;真正聽懂就照幹了,他真幹。我們講經教學五十三年了,我是學佛第七年出家,學佛七年出家,我講經是在家學的。所以出家就講經教佛學院,沒有幹過別的事情,經懺佛事法會從來沒參加過。老師教導我的一些原理原則,我很得受用。佛在經上,你會常常看到,「一切法從心想生」,我們就要認真反省,我每天在想什麼?想什麼,這個境界它就現什麼,境隨心轉、相隨心轉,如果你天天想阿彌陀,你的相怎麼會不好!你的身體怎麼會不好!
文摘恭錄 — 淨土大經解演義 (第三一八集) 2011/3/6 澳洲淨宗學院 檔名:02-039-0318
Apa yang dipikirkan maka muncullah fenomena
seperti yang dipikirkan, lingkungan berubah menuruti perubahan hati, rupa
berubah menuruti perubahan hati, apabila tiap hari anda memikirkan Buddha
Amitabha, bagaimana rupamu tidak jadi bagus! Bagaimana kesehatanmu tidak jadi
baik!
Buddha Amitabha memiliki tubuh vajra yang
takkan rusak selamanya, tiap hari memikirkan Buddha Amitabha, tanpa disadari
anda juga memiliki tubuh vajra yang takkan rusak, tanpa disadari anda memiliki
rupa yang bagus dan berwibawa, segala sesuatu muncul dari apa yang dipikirkan.
Tiap hari memikirkan Alam Sukhavati, maka
segala bencana di permukaan Bumi dengan sendirinya akan sirna, minimal di lingkungan
hunianmu takkan ada bencana.
Kekuatan kita perorangan, kekuatan pribadi
yang belum menemukan kembali jiwa sejati, adalah begitu terbatasnya, kekuatan
ini hanya bisa berdampak pada lingkungan hunianku.
Para makhluk memiliki karma kolektif, kita
tidak sanggup mengurai karma kolektif di seluruh penjuru dunia, namun kita
hanya dapat mengurai karma kolektif di sebuah kawasan.
Umpamanya penduduk di kota ini berjumlah satu
juta jiwa, anda merupakan praktisi yang serius melafal Amituofo, maka satu juta
orang ini takkan ditimpa bencana, ini nyata adanya.
Makanya anda mesti melatih diri secara benar,
seperti yang tercantum di dalam ajaran sutra. Jika anda tidak tahu cara melafal
Amituofo dengan benar, maka juga tak berdaya.
Jika anda melafal Amituofo dengan hati
munafik penuh kepura-puraan, maka anda juga takkan sanggup mengubah apa yang
buruk menjadi baik.
Kutipan Ceramah
Master Chin Kung 6 Maret 2011
想什麼,這個境界它就現什麼,境隨心轉、相隨心轉,如果你天天想阿彌陀,你的相怎麼會不好!你的身體怎麼會不好!
阿彌陀佛金剛不壞身,天天想阿彌陀佛,你自己不知不覺就是金剛不壞身,你自己不知不覺相好莊嚴,心想生。天天想極樂世界,我們現在地球上所有災難自然就沒有了,至少你居住的地方不會有災難。我們一個人的力量,沒見性力量是有限的,這個力量能夠影響到我居住這個地區。眾生有共業,化不了全世界的共業,能夠敵得過這一個地區的共業。這個城市居民一百萬人,你一個人修行真正念阿彌陀佛,這一百萬人都不會遭災難,這真的,一點都不假。所以你要如理如法。咱們就不會念,沒有辦法,你念佛那個心不像念佛人的心,假的不是真的,所以你轉不過來。
文摘恭錄 — 淨土大經解演義 (第三一八集) 2011/3/6 澳洲淨宗學院 檔名:02-039-0318
Sepatah
Amituofo ini sungguh tak terbayangkan, sepatah Amituofo mewakili jiwa sejati
nan sempurna, kebajikan sejati nan sempurna. Mewakili sutra yang tak terhingga
yang dibabarkan oleh semua Buddha di sepuluh penjuru dari tiga masa, pintu
Dharma yang tak terhingga, sepatah Amituofo telah sempurna akan keseluruhannya.
Praktisi
sekalian bila bertanya apa yang saya pikirkan setiap hari? Saya beritahukan
pada anda sekalian, tak peduli judul sutra apapun yang sedang saya ceramahkan,
saya tetap mengingat dan melafal Amituofo, menuntun semua makhluk melafal
Amituofo, melimpahkan jasa kebajikan dengan bertekad terlahir ke Tanah Suci
Sukhavati.
Hal ini,
setelah saya belajar Ajaran Buddha bertahun-tahun lamanya, saya sudah
memahaminya dengan jelas dan dimengerti, saya berterima kasih pada budi guruku,
juga berterima kasih pada budi pendukung Dharma, serta budi semua makhluk, mereka
semuanya telah membantu diriku meraih keberhasilan, mereka tidak tahu, namun
saya sendiri sangat jelas.
Mereka
yang memuji diriku, telah membantu pelatihan diriku, mereka datang menguji
diriku, apakah setelah mendengar kata sanjungannya, lantas hatiku merasa
kegirangan?
Apabila
setelah mendengar pujiannya lantas dalam hatiku merasa senang, maka batinku
telah merosot. Mengapa demikian? Kata pujiannya telah berhasil memancing keluar
kekotoran batinku, tujuh perasaan emosional (suka, marah, sedih, senang,
sayang, benci, nafsu keinginan) adalah kekotoran batin.
Sebaliknya
mereka yang menfitnah diriku, menghina diriku, mencelakai diriku, juga adalah
orang baik, kejadian yang baik, mereka sedang menguji diriku. Lantas apakah
saya harus menanggapi dengan kebencian? Apabila saya masih membencinya, maka
saya sudah keliru, hatiku yang suci, setara dan tercerahkan jadi sirna, kenapa
malah tidak sanggup menahan cobaan?
Maka itu
bila anda benar-benar tahu cara melatih diri, maka akan menyadari bahwa semua
makhluk adalah Buddha dan Bodhisattva.
Kutipan Ceramah
Master Chin Kung 6 Maret 2011
這一句阿彌陀的佛號,真正不可思議,一句名號代表圓滿的自性,圓滿的性德,代表十方三世一切諸佛所說的無量的經論、無量的法門,一句名號全包括。同學們如果問我,我每天念的是什麼?我告訴大家,我講哪部經就念哪部經,決定不看別的東西。無論講什麼經我都念阿彌陀佛,都回歸阿彌陀佛,迴向求生淨土。這樁事情,我學佛這麼多年搞清楚、搞明白了,我感恩,感老師的恩,感護法的恩,感一切眾生恩,一切眾生成就了我,他們不知道,我自己清楚。讚歎我的眾生,他成就我,他在考試我,我聽了生不生歡喜心?如果聽到讚歎就歡喜,我就墮落。為什麼?他把我的煩惱勾引起來,歡喜是煩惱,喜怒哀樂愛惡欲叫七情,煩惱。毀謗我的人,侮辱我的人,陷害我的人,好人、好事,他在考我。我聽到、接觸到有沒有怨恨心?如果有怨恨心,我就錯了,我的清淨平等覺失掉了,怎麼禁不起考驗?所以你要是會修,一切眾生都是佛菩薩。
文摘恭錄 — 淨土大經解演義 (第三一八集) 2011/3/6 澳洲淨宗學院 檔名:02-039-0318