Rabu, 18 Desember 2019

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 7 Maret 2011 (Bgn 4)


Buddha Amitabha mencapai KeBuddhaan sudah sepuluh kalpa lamanya, yang juga berarti Alam Sukhavati baru terbentuk sejak sepuluh kalpa yang silam.

Dari kalpa yang tak terhingga, cuma 10 kalpa saja, menurutmu bukankah waktu ini masih terhitung pendek, Alam Sukhavati masih tergolong alam yang baru.

Hari ini kita terlahir ke Alam Sukhavati, bagi calon pendatang di kemudian hari, mereka akan menyapa kita sebagai Sepuh. Soalnya kita pendatang di kalpa ke-10, sedangkan dia baru datang pada kalpa ke-100 misalnya, bukankah dia harus menyapa kita sebagai Sepuh? Ini merupakan peluang yang bagus.

Bila pada satu masa kehidupan ini kita gagal terlahir ke Alam Sukhavati, maka kita harus kembali berputar di dalam lingkaran enam alam tumimbal lahir, entah harus menanti hingga berapa kalpa lagi barulah memiliki peluang terlahir ke Alam Sukhavati, kita tidak bisa menjadi pendatang di kalpa ke-10. Mengapa demikian?

Upasaka Peng Ji-qing mengatakan pada satu masa kehidupan ini, kita dapat bersua dengan Pintu Dharma Tanah Suci, merupakan satu hari yang sulit ditemukan sepanjang kalpa yang tak terhingga. Selama kalpa yang tak terhingga barulah berkesempatan bersua dengan Ajaran Sukhavati.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 7 Maret 2011


成佛,從阿彌陀佛成佛到釋迦牟尼佛講經說法,已經十劫,這就是極樂世界的歷史。現在我們所講的西方極樂世界,時間不長,只有十劫。無量劫中,十劫,你說時間太短了,這是個新的世界,好像是新興的城市,時間很短。我們今天往生到極樂世界,以後在極樂世界都是元老,他十劫就來了。如果說是幾百劫、幾千劫、無量劫的時候,那我們十劫就來了,豈不是元老?這是個好機會。我們這一生不能往生,輪迴裡再打一圈,那不曉得經多少劫了,決定不止十劫。為什麼?彭際清居士告訴我們,我們這一生能夠遇到淨土、遇到淨宗,是無量劫來稀有難逢的一天,無量劫才碰到。

文摘恭錄 淨土大經解演義  (第三一九集)  2011/3/7  澳洲淨宗學院  檔名:02-039-0319



 
 
 “Gatha Pembukaan Sutra” merupakan hasil karya Wu Ze-tian, di dalamnya terdapat kalimat “Meskipun melewati ratusan, ribuan bahkan puluhan ribu kalpa juga sulit bersua dengannya”, kita berputar di dalam lingkaran tumimbal lahir, melewati ratusan bahkan ribuan kalpa.

Buddha Amitabha mencapai KeBuddhaan sudah sepuluh kalpa lamanya, yang juga berarti Alam Sukhavati baru terbentuk sejak sepuluh kalpa yang silam.

Lihatlah rekan-rekan praktisi kita yang sudah terlebih dulu terlahir ke Alam Sukhavati, mereka merupakan pendatang pada kalpa ke-10. Mereka telah mencapai KeBuddhaan. 

Sementara itu jika kita jatuh kembali ke dalam lingkaran tumimbal lahir maka harus menanti hingga ratusan bahkan ribuan kalpa barulah bisa bersua kembali dengan Pintu Dharma ini.

Hal ini mesti sering-sering direnungkan, dengan serius memikirkannya, barulah anda bersedia melepaskan segala kemelekatan di dunia ini. Tak peduli anda sekarang menduduki jabatan apa, tak peduli anda sekarang berkarir di bidang pekerjaan apa, maka kerjakanlah dengan segenap hati, tujuannya adalah mencapai KeBuddhaan, memberi manfaat bagi semua makhluk, mengamalkan Jalan Bodhisattva, bukan demi meraup laba (berlipat ganda), juga bukan demi mengejar ketenaran dan keuntungan.

Patut diketahui bila anda bermaksud mengejar ketenaran dan keuntungan, maka anda akan jatuh kembali ke dalam lingkaran tumimbal lahir, meskipun anda belajar Ajaran Buddha, tetapi anda menggunakan hati tumimbal lahir, menciptakan karma tumimbal lahir.

Kita mesti mengganti hati tumimbal lahir ini dengan tekad hati untuk mencapai Jalan KeBuddhaan, tekad bulat untuk terlahir ke Tanah Suci Sukhavati.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 7 Maret 2011

Gatha Pembukaan Sutra :


開經偈,這武則天作的,偈子裡面講「百千萬劫難遭遇」,我們輪迴裡頭打個圈,經過百千劫。你看看,現在像一些同學他們往生了,他們十劫就到極樂世界去作佛去了,我這一個輪迴就相差百千劫。這些事情多想想,認真去想想,你才能把這個世間放下。就在現前的崗位上,無論你是從事哪個行業,規規矩矩去做,目的是成佛,是利益眾生,行菩薩道,不是賺錢,不是搞名利。要知道如果目標是在名利,你搞輪迴,學佛也是搞輪迴,你造輪迴業,輪迴心造輪迴業。我們要把輪迴心調整過來,心念是在成佛道,是在決定求生淨土。

文摘恭錄 淨土大經解演義  (第三一九集)  2011/3/7  澳洲淨宗學院  檔名:02-039-0319




 

Mengapa Buddha Amitabha mendirikan Alam Sukhavati? Para makhluk yang berjodoh dengan Buddha Amitabha sangatlah banyak, hal ini dapat kita pahami.

Para Buddha dan Bodhisattva yang tak terhingga yang tersebar di sepuluh penjuru alam, sedang memperkenalkan Buddha Amitabha kepada semua makhluk, maka itu praktisi pelafal Amituofo yang tersebar di seluruh negeri Buddha di sepuluh penjuru, jumlahnya amatlah banyak.

Makanya Buddha Amitabha harus mendirikan sebuah vihara yang maha luas, untuk menjemput para praktisi ke negeriNya, mewujudkan tekad Buddha Amitabha sendiri, yang juga mewujudkan tekad semua makhluk yang berjodoh.

Ibaratnya sekarang banyak praktisi yang menganut Aliran Sukhavati, kami bermaksud membangun sebuah Perkampungan Amitabha, lebih luas lagi boleh dinamakan Perkotaan Amitabha, praktisi pelafal Amituofo yang serius ingin melafal Amituofo membulatkan tekad terlahir ke Alam Sukhavati, boleh berkumpul dan menetap di sini.

Dalam lingkungan pelatihan diri sedemikian rupa, terdapat banyak sahabat Dharma di sekelilingmu, anda pun tidak berani malas lagi, semuanya melepaskan segala kemelekatan, tiada lagi yang patut didambakan di dunia ini, barulah bisa meraih keberhasilan, barulah bisa terlahir ke Alam Sukhavati.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 7 Maret 2011


  阿彌陀佛為什麼建立這個極樂世界?這一句講得好,正是為酬願度生示現的事相。跟阿彌陀佛有緣的眾生多,這是我們能夠體會得到的。十方世界無量諸佛菩薩都在為他宣傳、都在為他介紹,所以十方佛剎念阿彌陀佛的人多。他得建一個道場,把這些人統統接引到這個道場來,成就彌陀自己的本願,也成就一切有緣眾生的本願。也像我們現在淨宗有不少同學,我們想建彌陀村,擴大是彌陀城,建一個城市,地球上真正想念佛求生的,我們到這個地方來。同學多了,個個都是真幹的,你就不會懈怠,個個都是徹底放下的,對這個世間沒有絲毫留戀,才能成就,才能去得了。

文摘恭錄 淨土大經解演義  (第三一九集)  2011/3/7  澳洲淨宗學院  檔名:02-039-0319