Rabu, 13 November 2019

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 28 Februari 2011 (Bgn 5)


Buddha Sakyamuni berharap semua makhluk dapat segera mencapai KeBuddhaan, sehingga terbebas dari Dharmadhatu, ini adalah tekad hati Buddha. Sama halnya pula dengan Buddha Amitabha dan seluruh Buddha Tathagata, berharap agar semua makhluk segera mencapai KeBuddhaan, kalimat ini sangat penting, Buddha berharap agar semua makhluk segera mencapai KeBuddhaan.

Kita mempelajari Sutra Usia Tanpa Batas, sutra ini dibabarkan oleh Tathagata, meskipun kita masih belum sanggup menyelaminya secara keseluruhan, namun minimal juga harus tercerahkan.

Nasehat Buddha Sakyamuni seperti yang tercantum di dalam sutra, setelah kita memahaminya, selanjutnya kita harus mengamalkannya dengan bersungguh-sungguh, bagaimana caranya?

Melepaskan segala kemelekatan, membangkitkan Bodhicitta, menfokuskan diri melafal Amituofo berkesinambungan, inilah yang disebut sebagai mengamalkannya dengan serius.

Sepanjang hayatku, cuma ini yang harus saya lakukan, saya datang ke dunia ini memang buat misi yang satu ini, “Melafal Amituofo”.

Selain misi yang satu ini, urusan lainnya (yang tidak penting~penerjemah) bukanlah hal yang pantas saya lakukan, sepatah Amituofo dapat menuntaskan segala permasalahan-ku sejak kalpa tanpa awal.

Segala problema yang selama kelahiran demi kelahiran tidak bisa dituntaskan, kini dengan sepatah Amituofo, usai sudah.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 28 Februari 2011


佛希望一切眾生早一天成佛,你就永遠脫離十法界,這是佛的心。前面我們讀過,阿彌陀佛如是,一切諸佛如來無不如是,懇切的期望著一切皆成佛,這句話重要,佛希望我們早一天成佛。我們在一起學這部經,這部經是如來的開示,我們縱然不能夠證得,至少也要悟。佛的這些話我們聽懂、聽明白了,接著要真幹,怎麼真幹?放下萬緣,發菩提心,一向專念,這就是真幹。我這一生就一樁事情,我來到這個世間確實就是為這樁事情,「念阿彌陀佛」。除這樁事情之外,其他都不是我該做的事情,這一句阿彌陀佛就能解決我無始劫以來的事情,生生世世不能解決的是六道輪迴,這一下問題解決了。  

文摘恭錄 淨土大經解演義  (第三0八集)  2011/2/28  澳洲淨宗學院  檔名:02-039-0308


 

 

Praktisi pelafal Amituofo saat menjelang ajal, Buddha Amitabha datang menjemputmu, terlebih dulu Sang Buddha akan memancarkan cahayaNya untuk menerangi dirimu, cahaya Buddha memberkati dirimu, sehingga keterampilan melatih dirimu jadi meningkat satu kali lipat.

Seorang praktisi yang tidak sanggup melepaskan kemelekatan tidak dapat terlahir ke Alam Sukhavati. Berapa banyak pun sahabat Dharma yang membantu dirimu melafal Amituofo, tapi kalau dirimu sendiri tidak sudi mengikuti Buddha Amitabha, anda masih mendambakan dunia ini, akhirnya hanya bisa mengikuti kekuatan karma jatuh kembali ke dalam lingkaran enam alam tumimbal lahir, kesempatan dalam satu masa kehidupan ini telah terlewatkan sia-sia, hal ini tidak boleh tidak dipahami.

Maka itu dalam kehidupan keseharian mesti belajar melepaskan kemelekatan! Saat menjelang ajal merupakan momen yang paling menyulitkan, dalam waktu keseharian harus banyak latihan. Bagaimana cara melatihnya?

Setiap malam menjelang tidur, renungkanlah, bagaimana kalau malam ini saya tertidur pulas dan esoknya tidak bangun lagi? Adakah hal yang belum sanggup saya lepaskan? Apapun tidak bisa dibawa pergi, bahkan tubuh jasmani sendiri saja tidak bisa dibawa pergi.

Tiap malam melakukan perenungan sedemikian rupa, sehingga menjadi sebuah kebiasaan, saat menjelang ajal pasti efektif.

Tidak ada sesuatu apapun yang dapat kita bawa pergi, harta benda, kekuasaan, kedudukan, juga tidak bisa dibawa serta, ketenaran dan keuntungan juga tidak bisa dibawa serta, sanak keluarga dan sanak saudara juga tidak bisa dibawa serta, anda harus memahaminya secara mendalam, yang anda dambakan semuanya adalah khayalan semu.

Kalau apa yang anda risaukan siang malam ini bisa dibawa pergi, maka baguslah; masalahnya apa yang tiap hari anda risaukan ini, tidak ada satupun yang bisa dibawa pergi, jadi meskipun tiap hari anda mendambakannya, apalah gunanya?

Maka itu bukankah lebih baik memanfaatkan waktu guna melafal Amituofo, merenungkan Buddha Amitabha menjemputku terlahir ke Alam Sukhavati, segala urusan (yang tidak ada kaitannya dengan diri sendiri) di dunia ini, kita tidak perlu ikut campur, tidak perlu dilihat juga tidak perlu didengar, tidak ada urusannya dengan diriku.

Sampai di Alam Sukhavati segala sesuatu terpenuhi sesuai dengan keinginan hati, tidak perlu risau lagi. Segala sesuatu yang ada di Alam Sukhavati memiliki keistimewaan yang tak terbayangkan, maka itu Alam Sukhavati adalah sedemikian menarik hati setiap insani.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 28 Februari 2011

 
  往生的時候,阿彌陀佛來接你,佛來接你首先是佛光注照,佛光加持你,把你的功夫就提升一倍。完全沒有功夫,生凡聖同居土,什麼都沒有放下,可是臨走的時候要一切放下。臨走的時候,臨終還放不下,你西方極樂世界沒分,再多人幫助你助念,你不肯去,你有留戀,你還是搞六道輪迴,這一生的機會錯過了,這事情不能不知道。所以臨終要放下!臨終這個事情真難,平常要練,怎麼練法?每天晚上睡覺要做一個觀想,想到什麼?我現在睡到床上就往生了,我還有什麼放不下的?什麼都帶不走,身體都帶不走。天天晚上做這樣想,養成一個習慣,到臨終的時候一定產生效果。沒有一樣能帶走的,財產帶不走,權勢、地位帶不走,名聞利養帶不走,親情帶不走,你心裡要明白,你留戀這些全叫妄想。如果你能夠想,想的是真的,你還能帶走,那還情有可原;想了沒用,那又何必要想?時時刻刻想著佛來接引我,我走了,這個世間所有一切不聞不問,與我不相干。到了西方極樂世界應有盡有,不用操一點心。這個世界上什麼好東西你都帶不去,極樂世界那裡最差的東西也比這裡好,不曉得好多少倍,所以極樂世界確實很誘惑人。

文摘恭錄 淨土大經解演義  (第三0八集)  2011/2/28  澳洲淨宗學院  檔名:02-039-0308



 
 

Perbanyaklah melafal Amituofo, janganlah berkhayal, kalau tidak membaca sutra, mulailah dia berpikir sembarangan, ini menimbulkan rintangan yang sangat besar bagi diri kita.

Tidak boleh tidak membaca sutra, tidak boleh tidak mendengar ceramah, makin banyak mendengar ceramah makin bagus, memperkukuh keyakinan hati, yang juga membantumu mengikhlaskan dan melepaskan kemelekatan.

Bentuk-bentuk pikiran yang bermunculan, tidak dapat menghentikannya, dengan membaca sutra dan mendengar ceramah dapat meredakannya. Tetapi saat permulaan upaya ini tidak bisa langsung efektif, khayalan masih saja merajalela, halangan ini bukanlah masalah, asalkan anda mau bersabar, dengarkan ceramah dengan seksama, bacalah sutra satu aksara demi satu aksara, setelah dua tahun atau tiga tahun kemudian, bentuk-bentuk pikiran akan berkurang dengan sendirinya.

Bentuk-bentuk pikiran berkurang, membuktikan keterampilan melatih dirimu sudah efektif, perlahan-lahan anda dapat memasuki kondisi batin.

Janganlah takut karena saat permulaan anda membaca sutra atau mendengar ceramah, seolah-olah khayalan bertambah banyak. Kayaknya sebelum baca sutra, bentuk-bentuk pikiran masih sedikit, tapi kenapa sekarang setelah baca sutra, bentuk-bentuk pikiran makin merajalela? Saya percaya banyak praktisi pemula yang menghadapi persoalan yang sama.

Sesungguhnya bukanlah karena anda tidak baca sutra maka bentuk-bentuk pikiran itu tidak ada, hanya saja anda tidak menyadarinya, sekarang anda mulai membaca sutra, anda mulai memusatkan perhatian dan menenangkan diri, barulah menyadari, oh, ternyata bentuk-bentuk pikiranku ada banyak sekali.

Jadi khayalanmu ada banyak sekali bukanlah dikarenakan aktivitas baca sutra atau mendengar ceramah. Sesungguhnya bentuk-bentuk pikiranmu selama ini memang merajalela, hanya saja anda tidak menyadarinya, sekarang anda disuruh memusatkan perhatian, makanya anda langsung menyadarinya.

Maka itu janganlah takut pada fenomena begini, ini adalah hal yang normal, sekarang yang paling penting adalah bagaimana cara untuk meredakan dan mengurangi bentuk-bentuk pikiran, anda harus tahu caranya.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 28 Februari 2011


經要多念,別胡思亂想,不念經,他就胡思亂想,這個對我們產生障礙很大。不能不念,不能不聽,聽的遍數愈多愈好,堅定自己的信心,堅定自己的願心,也幫助你真的看破、放下。妄念多,止不住,聽經能止住,讀經能止住。可是聽經、讀經還不行,妄念還是好多,那不要緊,只要你有耐心,你認真去聽,一個字一個字認真去讀,二年、三年妄念自然減少了。妄念減少,證明你功夫得力了,你慢慢的就能夠契入境界。不要害怕,好像我沒有讀經,好像妄念少,怎麼我一讀佛經妄念更多?我相信有不少人有這種現象。這不是你不讀經的時候沒有妄念,你不讀經的時候你不知道你自己有妄念,現在一讀經,發現妄念了,不是讀經讀來的,不是聽講聽來的,不是的。你本來就那麼多,沒發現,叫你靜下來的時候,突然發現了。所以這個不要害怕,這是正常現象,現在重要的,如何要把這些妄念減少,你得用方法。

文摘恭錄 淨土大經解演義  (第三0八集)  2011/2/28  澳洲淨宗學院  檔名:02-039-0308