Jumat, 15 November 2019

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 1 Maret 2011 (Bgn 3)


Sekarang saya masih memiliki sisa hidup di dunia ini, apa yang hendak saya lakukan di dunia ini? Menjalani karir Buddha Amitabha. Karir apa yang ditekuni Buddha Amitabha? Yakni membantu semua makhluk mencapai KeBuddhaan, inilah karir yang ditekuni para Buddha di dunia ini.

Sekarang kita juga meneladani karir para Buddha, takkan melonggarkannya sama sekali, serupa dengan para Buddha, takkan mengabaikan seorang makhluk pun.

Setiap hari saya mempelajari “Sutra Usia Tanpa Batas”, setiap hari pula saya mempergunakan kesempatan ini guna memberi ceramah Dharma. Inilah yang disebut dengan memberi manfaat bagi makhluk lainnya.

Inilah karir yang ditekuni Buddha Amitabha, sekarang kita juga menekuninya, kita menjalankan satu misi yang sama dengan seluruh Buddha dan Bodhisattva. Betapa bahagianya!

Andaikata kita melupakan misi ini, lagi-lagi anda pergi berkhayal dan membeda-bedakan, lagi-lagi anda menciptakan karma tumimbal lahir, lagi-lagi anda melakukan kesalahan.

Masa kelahiran lampau melakukan kesalahan, masa kehidupan sekarang lagi-lagi melakukan kesalahan, maka itu sekarang kita beruntung dapat bersua dengan Buddha Dharma, hendaknya membulatkan tekad jangan lagi melakukan kesalahan, jangan lagi menciptakan karma tumimbal lahir, harus mengubahnya, harus kembali ke jalan yang benar, memikirkan Alam Sukhavati, memikirkan Buddha Amitabha.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 1 Maret 2011


現在還有個身體在這個世間,在這個世間幹什麼?幹阿彌陀佛的事業。阿彌陀佛幹的什麼事業?幫助一切眾生開示悟入佛之知見,這是諸佛在世間幹的事情。我們學著幹,我們接著幹,鍥而不捨,自他不二。我每天都在學《無量壽經》,每天利用這個機會跟各地同學們分享,這就是利他,這就是阿彌陀佛開示悟入的大事,我們跟佛菩薩幹同樣一樁事,多快樂!如果把這樁事情忘掉,你又去搞分別妄想,那是輪迴心造輪迴業,錯了。過去錯了,這一生當中又錯了,現在很幸運聞到佛法,下定決心不再幹錯事,不要再去想輪迴,改過來,想極樂世界、想阿彌陀佛。

文摘恭錄 淨土大經解演義  (第三0九集)  2011/3/1  澳洲淨宗學院  檔名:02-039-0309




 
 
Hidup di dunia ini, segala sesuatu menuruti jodoh apa adanya, janganlah melekat, apapun dirasakan bagus, apapun ditanggapi dengan penuh sukacita, mengapa demikian?

Semua jalinan jodoh, tak peduli itu jodoh baik maupun jodoh buruk, baik dalam kondisi suka maupun duka, semua ini sedang membantu menyempurnakan pelatihan diri kita, membantu kita belajar mengikhlaskan, membantu kita melepaskan kemelekatan, membantu kita menyempurnakan moralitas diri, menyempurnakan kebijaksanaan diri, membulatkan tekadku dalam satu masa kehidupan ini mesti terlahir ke Alam Sukhavati.

Oleh karena itu, terhadap semua insan di dunia ini, terhadap segala urusan di dunia ini, terhadap seluruh makhluk hidup dan benda mati di dunia ini, saya menanggapinya dengan sebutir hati yang tulus dan berterima kasih.

Setelah anda menyadari budi mereka barulah anda tahu balas budi, selama ini anda tidak tahu berterima kasih karena tidak menyadari budi mereka. Anda tentunya merasa tidak ikhlas, mereka itu kan sudah menfitnah diriku, menghina diriku, menjelek-jelekkan nama baikku, mencelakai diriku, kenapa dibilang berbudi padaku?

Yah, mereka berbudi padamu. Cobalah baca perumpamaan yang tercantum di dalam “Sutra Intan”, Raja Kalinga memutilasi tubuh Pertapa Kesabaran, Pertapa Kesabaran berterima kasih pada budi Raja Kalinga ini, tidak membencinya sama sekali.

Pertapa Kesabaran berterima kasih pada budi Raja Kalinga karena telah membantu menyempurnakan Ksanti Paramita (kesabaran)-nya, sehingga Pertapa Kesabaran berhasil lebih dini mencapai KeBuddhaan, ini merupakan budi kebajikan yang sungguh besar adanya.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 1 Maret 2011


在這個世間,一切隨緣,沒有執著,什麼都好,什麼都歡喜,為什麼?所有一切緣,善緣惡緣、順境逆境全是幫助我的,全是成就我的,幫助我看破,幫助我放下,成就我的德行,成就我的智慧,幫助我這一生決定得生淨土。所以對這個世界上一切人、一切事、一切物,就抱著一顆真誠感恩的心。你知恩然後你才會感恩,你不知道感恩是因為你不知道恩。如果你說那些毀謗我的人、侮辱我的人、破壞我的人、陷害我的人,對我有恩嗎?有恩。為什麼?你們讀《涅槃經》、讀《金剛經》,歌利王割截忍辱仙人的身體,忍辱仙人感他的恩,沒有怨恨他。感他什麼恩?感激他成就菩薩忍辱波羅蜜。忍辱波羅蜜圓滿了,忍辱仙人提前成佛,這是大恩大德。

文摘恭錄 淨土大經解演義  (第三0九集)  2011/3/1  澳洲淨宗學院  檔名:02-039-0309

 


 

Master Ouyi di dalam karya tulisnya yang berjudul “Ling Feng Zong Lun (buku yang berisi pengalaman belajar Master Ouyi sepanjang hayatnya, setelah beliau wafat, artikel-artikel karya tulisnya tersebut disusun dan dipublikasi oleh muridnya), memberitahukan pada kita, “Kondisi luar tidak ada yang baik maupun buruk, bagus dan jelek ada dalam hati sendiri”.

Dengan niat pikiran yang bajik menanggapi dunia ini, maka dunia ini akan berubah jadi Alam Sukhavati. Terhadap orang-orang yang pernah menyakiti dan melukai perasaanku, sesungguhnya mereka telah berbudi padaku, kenapa dibilang begitu?

Oleh karena mereka datang menguji apakah diriku masih menyimpan kebencian atau tidak, apakah saya masih hobi mengumbar angkara murka, kalau ternyata di hatiku masih ada ganjalan, maka berarti saya tidak lulus ujian, angka raporku masih merah.

Sebaliknya bila di hatiku tiada ganjalan lagi, bagaimana pun perasaanku pernah disakiti dan dilukai, saya takkan menyimpan dendam di hati, bahkan jejak pun tidak ada, maka baguslah, anda sudah lulus ujian, selamat.

Tetapi hari ini bukan cuma satu orang saja yang datang memberiku ujian, muridnya cuma saya seorang saja, selain diriku seorang, yang lainnya adalah dosen pengujiku, seluruhnya adalah Buddha dan Bodhisattva, semuanya merupakan kalyanamitra (sahabat melatih diri), semuanya datang menguji diriku, andaikata saya berhasil lulus semua mata ujian, alangkah gembiranya bukan?

Timbul hati yang penuh sukacita, berhasil melewati setiap ujian, benar-benar telah melepaskan kemelekatan, benar-benar telah mewujudkan tidak melekat pada pemikiran adanya aku, manusia, para makhluk dan kehidupan, terjalin dengan apa yang tercantum di dalam ajaran sutra Mahayana.

Dengan demikian barulah dapat menyelami secara mendalam, memperoleh manfaat yang sesungguhnya dari Buddha Dharma. Andaikata bukan karena ajaran yang dibabarkan Sang Buddha, ketika diri kita difitnah, bagaimana di hati kita tidak timbul kebencian?

Ketika mendengar orang lain memuji diri kita, hati kita merasa kegirangan seakan-akan terbang melayang-layang di angkasa biru; tetapi baru dikritik sedikit saja, langsung mengernyitkan alis tanda tak senang, bahkan bersumpah akan membalasnya nanti, ini sudah keliru.   

Lihatlah, hanya dalam sebersit niat pikiran saja, begitu sebersit niat pikiran diubah, maka musuh pun jadi orang berbudi pada kita, dia itu adalah guru yang datang mengujiku, manalah boleh saya malah balas dendam padanya, mana ada aturan begini bukan? Balas budi saja sudah gak keburu, bagaimana boleh membencinya lagi? Pasti tidak boleh.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 1 Maret 2011


蕅益大師在《靈峰宗論》裡告訴我們,境緣無好醜,好醜在自己的心。自己以善心面對這個世界,這個世界就是極樂世界。造一切重罪的人對我來說,對我全都是有恩,為什麼?看我還有沒有怨恨心,如果我還有怨恨心、還有不滿意,我不及格,這次考試沒通過。如果真的沒有怨恨心了,對我怎樣傷害都沒有怨恨心,我畢業了,我這關順利通過了。今天這個世界不是一個人來考試我,學生就我一個人,除我之外全是我的老師,全是諸佛菩薩,全是善友,統統來考試我,我全通過了,能不歡喜嗎?生大喜樂心,這關通過了,真放下了,真的做到無我、無人、無眾生、無壽者,跟大乘經教裡頭所說的相應了。經教所說的,不就是我面前的境界嗎?這才能契入甚深,真得佛法的利益。如果不是佛陀的教誨,我們在這個境界當中怎麼會不怨恨?歡喜的,一定是眉飛色舞,感到喜樂;逆境的時候決定是怨恨,還得要發誓來報復,那就錯了。你看就在一念之間,一念轉過來,他是恩人,他是考試我的老師,我怎麼可以報復他,哪有這種道理?報恩都來不及,怎麼會有怨恨?不會了。

文摘恭錄 淨土大經解演義  (第三0九集)  2011/3/1  澳洲淨宗學院  檔名:02-039-0309